Laman

Selasa, November 08, 2016

About ME



Thank you for visiting to my blog

Hopefully readers can love the blog i created this

And good blog that i created this can add to the knowledge of the readers about human interaction and the computer


Senin, November 07, 2016

Teknologi Masa Depan IMK

·         Virtual Reality



VR atau Virtual Reality, dalam bahasa indonesia disebut Realitas Maya adalah sebuah teknologi yang membuat pengguna atau user dapat berinteraksi dengan lingkungan yang ada dalam dunia maya yang disimulasikan oleh komputer, jadi kita merasa berada di dalam lingkungan tersebut. Virtual reality bukan hanya untuk game. Petugas medis bisa menggunakannya untuk pendidikan ataupun persiapan operasi. Arsitek dapat menggunakannya untuk menciptakan proyek dalam tampilan 3D yang impresif. Pertemuan bisnis dan proses pengajaran dapat dilakukan tanpa harus bertemu satu sama lain.

·         Tampilan Holografis



Tampilan holografis saat ini semakin dekat dengan realisasi. Satu perusahaan di California yang bernama Ostendo sedang mengembangkan sebuah chipset yang dapat memroyeksikan video di sebuah bidang diagonal sebesar 48 inci. Jika digabungkan, proyektor-proyektor ini dapat membuat gambar yang lebih kompleks. Bahkan, keyboard proyeksi sudah direalisasikan.

  • Self Driving cars


Perusahaan otomotif asal Swedia, Volvo, merancang mobil yang mampu berkendara sendiri. Mobil yang dilengkapi sensor dan kamera di hampir semua bagiannya ini mampu berhenti secara otomatis apabila ada kendaraan lain didepannya. Hal ini tentu sangat memudahkan bagi mereka yang sangat sibuk bekerja sehingga tidak memiliki waktu untuk bermacet-macetan di jalan. Sangat membantu!

Analisis Benda di Desain sesuai Aturan/tidak sesuai Aturan

Analisis Benda di sekitar kita

1.   Didesain sesuai Aturan

-        Keyboard

Dari segi ergonomics pengguanaan keyboard banyak digunakan untuk mengetik pada computer. Setiap tombol-tombol yang ada pada keyboard juga memiliki fungsinya masing-masing.  Namun juga ada fungsi baru ketika temen-temen menggabungkan dari Dua Tombol yang ditekan secara bersamaan.Di dalam keyboard sendiri memiliki tombol-tombol yang memiliki peranannya masing-masing. Dalam keyboard ada tombol Alfabet dari A-Z yang berfungsi untuk menuliskan huruf A-Z pada komputer. Selain tombol tersebut ada beberapa tombol lain yang juga  biasanya ada pada setiap keyboard yang sesuai standart biasanya.


-        Mouse

Dari Segi Ergonomi dimana mouse didesain sesuai dengan kenyamanan sehingga nyaman digenggam oleh tangan manusia. Dimana posisi pada mouse memanfaatkan jari pada tangan manusia dengan sangat baik. Prinsip IMK pada Mouse berguna untuk Interface,sebagai menghubungkan pengguna (User) pada komputer dimana mouse berfungsi untuk menggerakkan perintah dalam bentuk cursor yang bertujuan untuk menjalankan beberapa pekerjaan yang di inginkan oleh User.


-        Printer

Dari segi Ergonomi dimana printer didesain dengan tujuan membantu dalam melakukan pekerjaan Manusia(user). Sehingga Manusia(user) dapat melakukan pekerjaannya dengan baik,printer berfungsi sebagai mencetak, menginport gambar maupun lainnya.Prinsip IMK pada printer berguna untuk interface,sebagai menghubungkan Manusia(User) dengan Komputer dimana setiap perintah yang di masukkan user ke komputer dapat di output oleh komputer dengan bantuan printer. Sehingga pekerjaan user jadi lebih efisien dan baik.


     2.    Didesain kurang sesuai aturan

-        Kabel UTP

     Dasi segi Ergonomi dimana kabel utp didesain untuk membangun jaringan yang dapat dihubungkan oleh Komputer 1 ke Komputer yang lainnya. Akan tetapi,kelemahan dari kabel utp yaitu dari segi pelindung pada kabel yang sangat rentan terputus atau tersobek. Hal itu mengakibatkan dapat merusak pada susunan tata letak kabel yang susah diterapkan. Prinsip IMK pada kabel utp menghubungkan komputer 1 ke Komputer 2 ataupun antar banyak komputer. Penyusunan pada kabel harus benar sesuai dengan yang sudah diterapkan oleh pembuat. Kelemahan pada kabel utp bila susunan salah maupun kabel didalam ada yang terputus maka jaringan antar komputer akan terhenti.


-        Cooler Pad

Dari segi Ergonomi dimana cooler pad didesain untuk membantu menstabilkan suhu pada komponen dalam laptop. Tetapi pada cooler pad keadaannya fisiknya sangat rentan pecah maupun rusak. Karena komponen pada cooler pad terbuat hanya dari plastik kaca. Dan bagian kipas terhubung pada 1 kabel inti. Maka cooler pad rentan akan rusak.Prinsip IMK pada cooler pad adanya interaksi antar 2 komponen yang saling berhubungan dan saling melengkapi. Dimana cooler pad bekerja sangat baik, dimana daya yang di perlukan cooler pad didapat dari laptop sedangkan laptop memerlukan cooler pad untuk menstabilkan komponennya.


-        Flashdisk 

Dari segi Ergonomi dimana flashdisk didesain untuk membantu pekerjaan user dalam menyimpan file maupun data yang penting. Akan tetapi jika user tidak mengikuti standard penggunaan yang baik. Maka flashdisk juga akan rentan rusak, dan pada flashdisk, keadaan fisik flashdisk hampir kebanyakkan bahannya terbuat dari plastik. Hal tersebut memungkin flashdisk rentan akan pecah. Prinsip IMK pada flashdisk adanya hubungan antara user dengan perangkat komputer.dimana flashdisk sangat dibutuhkan oleh user dalam melakukan pekerjaannya baik dalam menyimpan data,gambar,music dan lainnya sesuai dengan keinginan user itu sendiri.








Analisis Google

Sistem Interaksi Google (www.google.com)

Google lahir dari sebuah pertemuan dua pemuda yang secara tidak sengaja pada tahun 1995 lalu. Larry Page, alumnus Universitas Michigan , yang sedang menikmati kunjugan akhir pekan, tanpa sengaja di pertemukan dengan Sergey Brin, salah seorang murid yang mendapat tugas mengantar keliling Lary. Dalam pertemuan tanpa sengaja, Dua pendiri Google terebut sering terlibat diskusi panjang. Keduanya memiliki pandangan yang berbeda sehingga sering terlibat perdebatan. Namun, perbedaan pemikiran mereka justru menghasilkan sebuah pendekatan dalam menyelesaikan salah satu tantangan terbesar dalam dunia komputer.
Pada January 1996, Larry dan Sergey mulai melakukan kolaborasi dalam pembuatan mesin pencari atau search engine yang diberi nama BackRub. Setahun kemudian pendekatan unik mereka tentang analisis jaringan mengangkat reputasi BackRub. Larry dan Sergey terus menyempurnakan teknologi Google sepanjang awal 1998. Keduanya juga mulai mencari investor untuk mengembangkan kecanggihan tekhnologi Google.
Mereka mendapatkan bantuan dana dari Andy bechtolsheim yang merupakan pendiri Sun Microsystems. Sebuah cek senilai 100 ribu dolar AS, sayangnya cek tersebut tertulis atas nama perusahaan Google. Padahal saat itu perusahaan bernama Google belum didirikan oleh Sergey dan Larry. Investasi dari Andy menjadi sebuah dilema, Larry dan Sergey tidak mungkin menyairkan cek selama belum ada lembaga legal yang bernama perusahaan Google. Karena itu, dua pendiri Google kembali bekerja keras dalam mencari investasi. Perusahaan Google dibuka secara resmi di Menlo Park, California.
Penamaan Google
Nama Google dengan dua ‘o’ pun unik. Sebab, jika data hasil pencarian ditemukan, jumlah ‘o’ akan muncul sebanyak web yang didapat oleh mesin pencari.Kata Google berasal dari kata googol. Kata ini berhasil diciptakan oleh Milton Sirotta, keponakan Edward Kasner, seorang ahli matematika dari AS. Sirotta membuat istilah googol untuk menyebutkan angka satu (1) yang diikuti 100 angka nol (0).Luar biasa. Googol merupakan kata yang menunjukkan sebuah bilangan yang sangat besar jumlahnya. Bilangan yang melebihi bilangan miliar atau triliun. Dan di alam semesta ini tak ada benda yang berjumlah hingga googol-an. Tidak itu bintang, tidak itu partikel debu, dan tak pula atom.Karena itu, penggunaan kata Google merupakan refleksi dari kata googol. Dengan kata tersebut, Google berusaha merefleksikan dirinya sebagai perusahaan yang memiliki misi mengelola sesuatu yang sangat luas dan tak terbatas. Dan itu hanya terdapat pada dunia saiber tempat informasi melimpah tanpa batas.

Fiture-fiture google (Jenis-jenis Layanan, Fasilitas)
Google memiliki banyak fiture, layanan dan fasilitas yang di sediakan. Yang sekarang banyak orang menggunakannya. Berikut apa-apa saja fitur-fitur, layanan dan fasilitas dari google :
·         Google Maps (https://maps.google.com/)



Google Map ialah layanan dari Google buat menunjukkan jalan-jalan yang ada di seluruh dunia. Bentuknya seperti peta yang generik Anda lihat. Tetapi layanan Google ini hanya menunjukkan jalan-jalan saja, dan tak ada nama gunung, sungai, ataupun batas-batas daerah dan biasa ditemukan di peta umum. Walaupun begitu, peta yang ada di layanan Maps ini sangat lengkap.
·         Google Translate (https://translate.google.com/)



google translate ini layaknya kamus yang sangat tebal, karena dengan google translate kita bisa mentranslate berbagai kata dari berbagai bahasa. selain bahasa kita juga bisa mentranslate alamat web suatu situs sehingga untuk web yang menggunakan bahasa yang tidak kita ketahui bisa mengubah tampilanya ke bahasa yang kita sukai.



Google Adsense adalah sebuah produk layanan jasa periklanan yang disediakan oleh search engine google untuk memfasilitasi antara pemasang dan penayang secara online untuk mendapatkan keuntungan baik dari pihak pemasang, penayang maupun google selaku penyedia.
·         Google Drive (https://www.google.com/drive/)



suatu apps Could Computing dari GOOGLE yang di  ditujukan untuk membuat seseorang lebih mudah berkomunikasi menggunakan internet, dan bisa lebih proaktive lagi menggunakan Internet dalam menunjang kegiatan dan aktifitas sehari-hari seperti: Presentasi, Membuat Document, Spreadsheet (*Jadi hal yang biasanya dilakukan dan disimpan di hard disk komputer, sekarang bisa standby Online di Internet.
·         Google Earth (https://www.google.com/earth/)




Google Earth merupakan sebuah program globe virtual yang sebenarnya disebut Earth Viewer dan dibuat oleh Keyhole, Inc.. Program ini memetakan bumi dari superimposisi gambar yang dikumpulkan dari pemetaan satelitfotografi udara dan globe GIS 3D.

·         Google Chrome (https://www.google.com/chrome/)



Google Chrome merupakan web browser atau aplikasi penjelajah dunia internet yang dikeluarkan oleh Google, Google Chrome menjadi web browser nomor 2 terfavorit setelah Mozilla FireFox.
·         Google News (https://news.google.com/)



Google News merupakan layanan kompilasi berita yang secara otomatis menampilkan berita dari berbagai media. Google News juga menyediakan layanan pencarian berita dengan hasil pencarian berupa-berita yang sesuai dengan kata kunci. Berita yang muncul di baris pertama hasil pencarian adalah berita yang paling banyak dibaca dan yang terbaru. Meski berita-berita sudah diseleksi secara otomatis, tetapi situs-situs berita yang muncul dalam layanan ini dipilih secara menual oleh pengguna. Google News menyediakan fitur News Archives Search untuk mencari berita-berita lama.




Gmail / Google Mail adalah layanan email berbasis web yang disediakan oleh Google secara gratis.
·         Google Plus (https://plus.google.com/)


Googel plus merupakan situs jejaring sosial yang dimiliki oleh google.
·         Google Play (https://play.google.com/)



Google Play adalah layanan konten digital milik Google yang melingkupi toko daring untuk produk-produk seperti musik/lagu, buku, aplikasi, permainan, ataupun pemutar media berbasis awan. Layanan ini dapat diakses baik melalui web, aplikasi android (Play Store), dan Google TV. Konten yang telah dibeli tersedia pada seluruh platform-platform di atas Google Play mulai dikenalkan pada bulan maret 2012 sebagai pengganti dari Android Market dan Layanan Musik Google.
·         Google Street View (https://www.google.com/streetview/)


Google Street View merupakan sebuah fitur Google Maps yang diperkenalkan tahun 2007 dan menyediakan pemandangan jalan 360° dan membolehkan pengguna melihat bagian dari kota pilihan mereka dan wilayah metropolitan sekitarnya pada tingkat dasar. Ketika diluncurkan tanggal 25 Mei 2007, hanya lima kota yang dimasukkan. Kemudian berkembang ke lebih dari 40 kota AS, dan meliputi pinggiran kota, dan kota-kota terdekat.

Google Finance merupakan situs yang menampilkan informasi finansial perusahaan-perusahaan Amerika Serikat, berisi beragam informasi mulai dari profil bisnis dan pergerakan saham, kebijakan-kebijakan keuangan, informasi eksekutif, tabel interaktif, portofolio perusahan sampai berita-berita terkait perkembangan mereka.

Bidang Studi yang Mempengaruhi IMK

Apa hubungan dan keterkaitan Interaksi Manusia dan Komputer (IMK) dengan bidang ilmu ..?

Ilmu Komputer dan Teknik Elektronika.
Ilmu komputer adalah studi sistematik tentang proses algoritmik yang menjelaskan dan menstransformasikan informasi, baik itu berhubungan dengan teori-teori, analisis, desain, efisiensi, implementasi, ataupun aplikasi-aplikasi yang ada padanya.  Bidang ini berperan memberikan kerangka kerja untuk dapat merancang sistem HCI.



1. Matematika

Matematika (dari bahasa Yunani: μαθηματικά – mathēmatiká) adalah studi besaranstrukturruang, dan perubahan. Para matematikawan mencari berbagai pola, merumuskan konjektur baru, dan membangun kebenaran melaluimetode deduksi yang kaku dari aksioma-aksioma dan definisi-definisi yang bersesuaian.
Matematika adalah topik dalam pendidikan Amerika di mana siswa tertinggal rekan-rekan internasional mereka, namun itu adalah sebuah blok bangunan penting untuk berkinerja tinggi karir di bidang sains, komputer, dan rekayasa. Sistem bimbingan cerdas telah membantu untuk mempersempit kesenjangan ini dengan menyediakan siswa dengan kesempatan untuk mempraktekkan pemecahan masalah dan menerima umpan balik rinci sepanjang jalan, membiarkan mereka bekerja pada kecepatan mereka sendiri dan berlatih konsep tertentu. Sebelum pekerjaan ini, tutor cerdas untuk matematika telah terbukti meningkatkan kinerja siswa satu standar deviasi di atas instruksi-kelas tradisional [35]. Disertasi ini membahas cara-cara untuk meningkatkan efek ini melalui penggunaan modalitas input alternatif, khususnya: input tulisan tangan, dan menyelidiki dampak pada belajar dalam domain dari persamaan aljabar pemecahan.
Jadi hubungan  matematika dengan interaksi manusia dan komputer  adalah suatu contoh pembuatan software haruslah efisien dalam perhitungan matematika. Jika suatu software bisa dijalankan oleh semua orang yang baru belajar maupun pakar,  unsur kemudahan dalam segi hitungan matematika akan membuat softwaretersebut disukai oleh banyak orang. Jika software menggunakan aspek matematika secara efisien maka softwer tersebut dapat di gunakan secara maksimal dengan pengguna dan menghasilkan hasil yang optimal.


2. Ergonomi

merupakan ilmu yang menitikberatkan pada pembahasan mengenai manusia sebagai elemen utama dalam suatu sistem kerja.  Banyak definisi tentang ergonomi yang dikeluarkan oleh para pakar di bidangnya, antara lain sebagai berikut:

·        Manuaba.
Ergonomi adalah ”Ilmu” atau pendekatan multidisipliner yang bertujuan mengoptimalkan sistem manusia-pekerjaannya, sehingga tercapai alat, cara dan lingkungan kerja yang sehat, aman, nyaman, dan efisien (Manuaba, A., 2005).

·        Iftikar Z. Sutalaksana.
Iftikar Z. Sutalaksana dalam bukunya yang berjudul “Teknik Tata Cara Kerja” menuliskan bahwa ergonomi adalah suatu cabang ilmu yang sistematis untuk memanfaatkan informasi-informasi mengenai sifat, kemampuan, dan keterbatasan manusia untuk merancang suatu sistem kerja sehingga orang dapat hidup dan bekerja pada sistem itu dengan baik, yaitu mencapai tujuan yang diinginkan melalui pekerjaan itu dengan efektif, aman, dan nyaman (Sutalaksana, 1979).


3. Antropologi

adalah salah satu cabang ilmu sosial yang mempelajari tentang budaya masyarakat suatu etnis tertentu. Antropologi lahir atau muncul berawal dari ketertarikan orang-orang Eropa yang melihat ciri-ciri fisik, adat istiadat, budaya yang berbeda dari apa yang dikenal di Eropa.
Antropologi lebih memusatkan pada penduduk yang merupakan masyarakat tunggal, tunggal dalam arti kesatuan masyarakat yang tinggal daerah yang sama, antropologi mirip seperti sosiologi tetapi pada sosiologi lebih menitik beratkan pada masyarakat dan kehidupan sosialnya.



4. Linguistik

merupakan cabang ilmu yang mempelajari tentang bahasa. Untuk melakukan dialog diperlukan sarana komunikasi yang memadai berupa suatu bahasa khusus, misal bahasa grafis, bahasa alami, bahasa menu, bahasa perintah, dan lain sebagainya.


5. Sosiologi

berasal dari bahasa Latin yaitu Socius yang berarti kawan, teman sedangkan Logos berarti ilmu pengetahuan. Ungkapan ini dipublikasikan diungkapkan pertama kalinya dalam buku yang berjudul “Cours De Philosophie Positive” karangan August Comte (1798-1857).


Walaupun banyak definisi tentang sosiologi namun umumnya sosiologi dikenal sebagai ilmu pengetahuan tentang masyarakat.Masyarakat adalah sekelompok individu yang mempunyai hubungan, memiliki kepentingan bersama, dan memiliki budaya. Sosiologi hendak mempelajari masyarakat, perilaku masyarakat, dan perilaku sosial manusia dengan mengamati perilaku kelompok yang dibangunnya. Sebagai sebuah ilmu, sosiologi merupakan pengetahuan kemasyarakatan yang tersusun dari hasil-hasil pemikiran ilmiah dan dapat di kontrol secara kritis oleh orang lain atau umum. 

Sosiologi berkaitan dengan studi tentang pengaruh sistem manusia-komputer dalam struktur sosial. Adanya kekhawatiran sementara orang tentang akan di PHK-nya mereka atau disingkirkannya mereka dari kantor mereka karena adanya otomatisasi kantor sering menjadi bahan yang menarik untuk didiskusikan.

Sosiologi Mempelajari tingkah laku manusia di dalam kontak sosial. Sebagai contoh :

·        Bagaimana tigkah laku seseorang mempengaruhi yang lain;
·        Pengaruh dari suatu grup kepada anggotanya sikap dan perilaku / tingkah laku;
·        Pengaruh dari seorang anggota kepada aktivitas grupnya dan struktur;
·        Hubungan antara struktur dan aktivitas dari grup yang berlainan.

6. Perancangan grafis desain dan tipografi.

Sebuah gambar dapat bermakna sama dengan seribu kata. Gambar dapat digunakan sebagai sarana dialog yang cukup efektif antara manusia & komputer.
Desain biasa diterjemahkan sebagai seni terapan, arsitektur, dan berbagai pencapaian kreatif lainnya. Dalam sebuah kalimat, kata “desain” bisa digunakan baik sebagai kata benda maupun kata kerja. Sebagai kata kerja, “desain” memiliki arti “proses untuk membuat dan menciptakan obyek baru”. Sebagai kata benda, “desain” digunakan untuk menyebut hasil akhir dari sebuah proses kreatif, baik itu berwujud sebuah rencana, proposal, atau berbentuk obyek nyata.


7. IntelijenBuatan (Artificial Intelligence)

merupakan kecerdasan atau kemampuan dari manusia yang diterapkan pada sebuah entitas buatan. Biasanya sistem seperti ini dikenal sebagai komputer. Komputer pada awalnya digunakan hanya untuk melakukan operasi hitung. Namun dengan berkembangnya pikiran manusia serta kecerdasan manusia komputer dapat melakukan kegiatan kegiatan yang bisa dilakukan oleh manusia.


8. Psikologikognitif

adalah salah satu cabang dari psikologi dengan pendekatan kognitif untuk memahami perilaku manusia. Psikologi kognitif mempelajari tentang cara manusia menerima, mempersepsi, mempelajari, menalar, mengingat dan berpikir tentang suatu informasi.


9. Philosophy (filsafat)

adalah studi tentang masalah umum dan mendasar, seperti yang berhubungan dengan eksistensi ,pengetahuan ,nilai ,akal,pikiran ,dan bahasa sehingga dapat berperan untuk memberikan landasan filosofik dalam memahami berbagi konsep bagi penerapan interaksi manusia dan komputer.


10. Engineering (teknik)

yaitu disiplin, seni, keterampilan, profesi dan teknologi memperoleh dan menerapkan ilmu pengetahuan, matematika, ekonomi pengetahuan, sosial, dan praktis, untuk merancang dan membangun struktur, mesin, perangkat, sistem, bahan dan proses . dengan menguasai Teknik-teknik yang dapat digunakan dalam perancangan user interface agar lebih efektif.
Suatu produk / program yang dibuat membutuhkan petunjuk manual agar orang yang belum biasa menggunakan produk tersebut bisa mempelajari lebih dahulu sehingga dapat terjadi interaksi yang baik antara orang itu dengankomputer.
Pembuatan suatu produk atau software haruslah efisien dalam perhitungan matematika, Jika software bisa dijalankan oleh semua orang baik yang baru belajar maupun yang sudah pakar unsur kemudahan dalam segi hitungan matematika akan membuat software itu disukai oleh banyak orang.


IMK dalam Kehidupan Sehari-hari

Dalam kehidupan sehari-hari kita secara tidak langsung berinteraksi dengan mesin komputer, contoh interaksi manusia dan komputer dalam kehidupan kita sehari-hari sebagai berikut :
  •  Penggunaan Automatic Teller Machine (ATM) 




Pada ATM yang biasa kita gunakan juga merupakan sebuah Interaksi Manusia dan juga Komputer. Pada sebuah ATM kita dapat melihat sebuah sistem antarmuka (Interface), kita dapat melihat menu-menu yang tesedia pada layar ATM. Melakukan transfer, cek saldo, dsb.
  • ·        Penggunaan Laser Pada Operasi Medis




Pada bidang kedokteran IMK juga banyak berperan, seperti Sistem pakar, Operasi medis menggunakan bantuan laser,dsb. Mesin yang telah di desain (coding) sedemikian rupa akan di jalankan untuk melakukan operasi. Spesialis (dokter) melakukan penentuan koordinat pada bagian tubuh yang akan di lakukan operasi. Maka, input atau yang di lakukan Dokter ini akan di terima oleh Mesin, dan akan langsung segera di lakukan pembedahan
  • ·        Penggunaan smartphone




SmartPhone adalah sebuah perangkat telekomunikasi elektronik yang mempunyai kemampuan dasar yang sama dengan telepon fixed line sehingga konvesional namun dapat dibawa keman-mana ( portable ) dan tidak perlu disambungkan dengan jaringan telepon menggunakan kabel ( nirkabel, wireless ).

  • ·        Penggunaan Laptop




Definisi Laptop – Laptop adalah komputer pribadi yang berukuran relatif kecil yang cocok untuk digunakan saat bepergian atau untuk penggunaan mobile. Sebuah laptop memiliki sebagian besar komponen yang sama dengan komputer desktop, seperti layar, kyboard, perangkat penunjuk seperti touchpad (juga dikenal sebagai trackpad) dan / atau pointing stick, dan speaker yang menjadi satu kesatuan. Sumber daya laptop berasal dari baterai atau adaptor AC yang dapat digunakan untuk mengisi ulang baterai dan menyalakan laptop itu sendiri. Laptop juga kadang-kadang disebut komputer notebook atau notebook. Di zaman modern ini, sebuah laptop modern dapat memiliki webcam dan mic (mikrofon) pra-instal.

Pengertian IMK

Interaksi Manusia dan Komputer (IMK) merupakan suatu aktivitas yang banyak dijumpai dalam kehidupan sehari-hari,terutama di zaman yang penuh dengan teknologi saat ini. Pada saat ini komputer dapat kita temukan di berbagai tempat seperti Mall, Perpustakaan, Restoran dan tempat lainnya yang berfungsi sebagai alat informasi yang memudahkan kita mendapatkan apa yang kita butuhkan. Interaksi manusia dan komputer adalah disiplin ilmu yang mempelajari hubungan antara manusia dan komputer yang meliputi perancangan, evaluasi, dan implementasi antarmuka pengguna komputer agar mudah digunakan oleh manusia. Sedangkan interaksi manusia dan komputer sendiri adalah serangkaian proses, dialog dan kegiatan yang dilakukan oleh manusia untuk berinteraksi dengan komputer secara interaktif untuk melaksanakan dan menyelesaikan tugas yang diinginkan.

Dari suatu ilmu pengetahuan tentang perspektif dari komputer, Maksud dari interaksi dan secara rinci pada interaksi antara satu atau lebih manusia dan satu atau lebih komputasi mesin. Yang menggontrol sebuah mesin tersebut adalah seseorang, dengan menggunakan suatu program grafik interaktip yang ada pada suatu stasiun kerja. Disini bisa kita lihat bahwa ada bermacam-macam arti dengan apa yang dimaksud dengan interaksi, manusia, dan mesin, Makanya, kita tidak mungkin untuk meniadakan bagian dari Interaksi Manusia dan Komputer, meskipun demikian kita ingin mengidentifikasi ruang lingkupnya, serta topik lain yang lebih umum tenteng Interaksi Manusia dan Komputer.

Selanjutnya, dalam berinteraksi dengan komputer, para pemakai pertama kali akan berhadapan dengan perangkat keras komputer. Untuk sampai pada isi yang ingin disampaikan oleh perangkat lunak, pemakai dihadapkan terlebih dahulu dengan seperangkat alat seperti papan ketik (keyboard), monitor, mouse, joystick, dan lain-lain. Pemakai harus dapat mengoperasikan seperangkat alat tersebut. Selanjutnya, pemakai akan berhadapan dengan macam-macam tampilan menu, macam-macam perintah yang terdiri dari kata atau kata-kata yang harus diketikkannya, misalnya save, copy, delete, atau macam-macam ikon. Peralatan, perintah, ikon dan lain-lain yang disebutkan di atas dikenal dengan nama interface (antarmuka). Interface ini merupakan lapisan pertama yang langsung bertatap muka dengan pemakai.

Sebab Interaksi Manusia dan Komputer mempelajari antara suatu manusia dan suatu mesin didalam sebuah komunikasi, yang mendukung pengetahuan dari kedua-duanya antara sisi mesin dan sisi manusia. Pada sisi mesin, teknik dalam komputer grafik, sistem operasi, bahasa programan, dan lingkungan pengembangannya. Sedangkan pada sisi manusia antara lain, teori komunikasi, disain industri dan grafis, linguistik, ilmu-ilmu sosial, psikologi, dan tujuan manusia relevan. Dan tentu saja perancangan sistem dan metoda lain yang sesuai.

Komputer bisa mempengaruhi tingkah laku seseorang,baik itu disadari maupun tidak disadari oleh seseorang tersebut. Ia telah membuat informasi lebih mudah untuk diakses. Video game juga telah merubah perilaku seseorang lebih dari apa pun. Anak-anak yang bermain video game terlalu berlebihan mulai percaya bahwa apa yang ada didalam permainan itu adalah benar. Beberapa orang menjadi kecanduan komputer sehingga mereka harus menggunakannya setiap hari seperti obat. Komputer telah mengubah kehidupan mereka sehingga mereka dapat menggunakannya sebanyak mungkin.